Alas Mug Kertas Bekas

Jika punya kertas flyer atau kertas majalah yang tidak terpakai jangan dibuang dulu. Ternyata kertas berbahan tebal dan glossy ini bisa dimanfaatkan sebagai alas gelas atau mug minum kita Superkids. Hasilnya pun dijamin keren, yuk kita coba!

 

Bahan:

– Kertas majalah/kertas flyer

– Kertas carton

– Gunting

– Lem

– Isolasi

 

Langkah #1

Kita gulung kertas bekas ini dengan ukuran yang sama. Ulang beberapa lembar untuk gulungan kertas. Jumlahnya menyesuaikan besar alas gelas atau mug.

Langkah #2

Setelah digulung, jangan lupa untuk diisolasi biar rekat dan tidak mudah lepas gulungannya.

Langkah #3

Tempel gulungan kertas dengan lem di atas kertas carton. Susun menjadi alas yang cantik.

Selesai sudah, kertas bekasmu pun bisa dimanfaatkan semaksimal mungkin. Selamat mencoba Superkids!

 

NURUL L. IRFAN

DESAIN DAN KREASI: CAECILIA SANDY

Share to :


Leave A Comment