Hebohnya Superkids di Jakarta Kids Dash 2015

Jakarta Kids Dash 2015 (JKD), I run for fun adalah lomba lari khusus anak-anak telah berlangsung pekan kemarin (11/10). Heboh dan semarak!

Makna olahraga lari telah berkembang pesat di kalangan masyarakat. Lari tidak lagi dipandang sebagai olahraga semata. Lari kini telah dilihat sebagai gaya hidup serta ajang sosialisasi dan edukasi, khususnya mengenai gaya hidup sehat. Dan alangkah baiknya jika dimulai sejak usia dini.

Berangkat dari sini D&D Production Sportechnology Indonesia dan Taman Impian Jaya Ancol kembali menggelar kompetisi lari anak “Jakarta Kids Dash 2015”. JKD telah berlangsung di Pasar Seni Ancol pada Minggu, 11 Oktober 2015, mulai pukul 06.00 WIB. Konsep yang dihadirkan adalah kompetisi lari anak bersama orangtua. Dengan tujuan untuk memperkuat hubungan keluarga, serta untuk bergembira bersama sambil mempelajari gaya hidup yang sehat.

Melihat maraknya perkembangan olahraga lari, tentu ada banyak pelari-pelari yang juga ingin anak-anak mereka menikmati manfaat dan kegembiraan dari cabang olahraga ini. JKD merupakan kesempatan bagi kita semua untuk memperkenalkan kepada seluruh keluarga bahwa sehat itu sederhana dan menyenangkan.

Acara ini dibuat agar Superkids dapat menjadi bagian dari gaya hidup sehat, baik sehat jasmani maupun rohani. Kurangnya acara kompetisi olahraga anak-anak menjadikan JKD bisa membantu orangtua untuk mendidik anak-anaknya menjadi sportif dengan cara yang menyenangkan. Sudah saatnya kini Superkids berani tampil dan berprestasi, dengan dukungan Superparents tentunya.

Heboh dan semarak Superkids dan Superfamily yang ikut ajang JKD 2015. Kategori lomba adalah Anoa Dash: umur 3-5 tahun, jarak tempuh 800 meter (berlari ditemani oleh orangtua), Badak Dash: umur 6-8 tahun, jarak tempuh 1,6 km (berlari ditemani oleh orangtua), Komodo Dash: umur 6-8 tahun, jarak tempuh 1,6 km (berlari sendiri) dan Harimau Dash: umur 9-12 tahun, jarak tempuh 1,6 km (berlari sendiri).

“Seru dan heboh pastinya. Asyik bisa bergabung di sini. Terima kasih Superkids Indonesia atas hadiah kuisnya sehingga Marco sekarang suka ikutan lomba lari di mana-mana hehehe….,” komentar Sounia Salim, Supermom salah satu pemenang kuis di Superkids Indonesia yang memenangkan free ticket JKD 2015.

Sampai jumpa di JKD tahun depan ya Superkids!

 

 

NURUL L. IRFAN

FOTO: NURUL L. IRFAN

 

 

Share to :


Leave A Comment