Ensiklopedia Junior Tubuh Manusia

  • admin
  • Category :

 

Apa jadinya kalau kita nggak punya tulang? Apa itu pita suara? Kenapa cegukan bisa berhenti kalau kita dikagetkan? Kenapa kita merasa lapar? Bagaimana bisa ada bayi kembar? Pertanyaan-pertanyaan itu (dan yang lainnya serupa itu) mungkin pernah mengganggu benak kita, Superkids.

 

Dalam “Ensiklopedia Junior Tubuh Manusia”, berbagai hal seputar tubuh dibeberkan dengan bahasa sederhana yang gampang kita mengerti. Tiap halaman juga dilengkapi gambar-gambar menarik untuk memudahkan kita memahami isinya. Buku berjudul asli “L’imagerie du corps humain”, yang dikonsep Emilie Beaumont, ini, membagi penjelasan tentang tubuh dalam empat bagian; Anatomi, Pancaindra, Lahir dan Tumbuh, serta Kebersihan Tubuh dan Makanan.

 

Dalam anatomi, nggak hanya kaki-tangan-kepala yang dibahas. Melainkan juga organ-organ dalam tubuh kita, seperti jantung dan paru-paru. Lalu, ada juga otot yang bekerja setiap waktu tanpa istirahat sepanjang hari, bahkan saat kita tidur. Untuk menjaga kesehatan tubuh, kita pun diingatkan tentang perlunya menjaga kebersihan dan memilih makanan sehat untuk dikonsumsi.

 

Iya, ini bukan buku cerita bergambar, yang berisi kisah tentang tubuh manusia. Tiap lembar punya kisahnya sendiri-sendiri mengenai anatomi, pancaindra, dan lain-lain. Kalau menyukai sains, buku ini pasti bakal masuk daftar koleksi favoritmu deh, Superkids.

 

Selamat membaca!

 

HAFIDA INDRAWATI

FOTO: HAFIDA INDRAWATI

Share to :


Leave A Comment