Carrot Cake, Kue Sehat untuk Superkids

Carrot cake biasanya lebih sering disajikan jika ada perayaan Thanksgiving. Menu klasik lainnya yang jadi favorit semua orang, ya pasti tetap ayam kalkun panggang. Cara bikinnya pun hampir sama seperti cake biasa, hanya bahannya yang rada beda. Wortel sebagai bahan utama carrot cake dikenal sebagai sumber beta karoten alias vitamin A, zat yang sangat dibutuhkan Superkids biar mata tetap kinclong. Khasiat lain yang nggak kalah yahud, wortel jago menangkal kanker. Orang yang kadar beta karotennya rendah memang rawan terkena penyakit ini.

Nah, kalau Superkids peduli sama kesehatan, boleh deh nyobain carrot cake yang lezat. Rasa manisnya istimewa karena didapat dari wortel asli, bukan gula lho. Jangan heran bila teksturnya nggak selembut Japanese cheese cake ya. Kue yang ini lebih kasar karena adonannya banyak mengandung parutan wortel. Lalu, apakah rasanya benar-benar kayak wortel? Jangan khawatir, Dengan sedikit bubuk cinnamon, rasa wortel jadi tersamarkan oleh aroma dan rasa kayu manis, ditambah  ada cream cheese di atas nya. Hmmm yummy ya?

Tertarik, Superkids? Carrot cake bisa jadi ide menarik untuk baking time bersama mommy weekend ini. Belum sempat bikin, tapi sudah tidak tahan ingin merasakan? Banyak kok toko kue yang menyediakan kue wortel sebagai andalan menunya. Superkids juga bisa mendapatkannya di La Patisserie Bakery and Cake Shop di Sheraton Surabaya Hotel, Collete and Lolla, The Bake Goods Sabang, dan toko-toko kue lainnya di kota kamu.

Selamat menikmati ya!

 

HAFIDA INDRAWATI

FOTO: SHERATON HOTEL

Share to :


Leave A Comment