Segerrr…! Bikin Thai Tea Pakai Susu Ultra

Apa yang paling menggoda saat cuaca panas nggak karuan? Wah, minuman dingin mungkin melintas tuh di benak Superkids. Es teh susu Thailand bisa jadi pilihan sempurna buat mengusir haus yang menyiksa sepulang sekolah. Thai milk tea adalah campuran teh hitam Ceylon, air limau, dan biji buah pekak (bunga lawang). Dibuat pakai susu Ultra, warna tehnya berubah jadi oranye atau cokelat muda, dengan wangi rempah-rempah bunga lawang yang menggoda.

 

Minuman segar ini populer banget, lho, di berbagai negara, terutama di kawasan Asia Tenggara. Nggak harus beli, Superkids bisa bikin Thai milk tea sendiri kok di rumah.

 

Bahan

500 ml air

3 sdt Thai tea (banyak tersedia di supermarket)

250 ml susu cair (gunakan Ultra Milk Low Fat Hi-Calcium)

100 ml susu kental manis (gunakan Ultra Krimer Kental Manis Cap Sapi)

Es batu dan gula secukupnya

 

Cara Membuat

1. Rebus air sampai mendidih.

2. Matikan api, masukkan Thai tea. Diamkan sekitar 10 menit, lalu seduh.

3. Masukkan susu kental manis dan 1 sdm gula ke dalam gelas.

4. Tuangkan Thai tea ke dalam gelas, aduk rata.

5. Masukkan susu cair, aduk rata.

6. Masukkan es batu, atau blender bersama es batu.

 

HAFIDA INDRAWATI

FOTO: ISTOCK

Share to :


Leave A Comment