Advan Vandroid S5J+, Gadget Keren Buatan Indonesia

Produk ini siap bersaing dengan gadget mancanegara.

Gadget? Duh, siapa sih yang nggak punya? Bukan barang wow lagi, dia sudah jadi must have item semua kalangan, termasuk anak-anak seperti kita. Apple dan Samsung barangkali masuk jajaran brand paling dipingini. Tahu nggak Superkids, ada lho merek lokal yang kualitasnya bersaing sama mereka. Advan. Pabriknya ada di Semarang, Jawa Tengah.

Salah satu keluaran andalan Advan adalah Vandroid S5J+, smartphone perkembangan tipe sebelumnya S5J. Kalau sempat nonton panggung Miss Indonesia 2015, kalian pasti tahu, gadget ini kan yang dipakai Elvira Devinamira dan kawan-kawan. Nggak cuma di dalam negeri, Elvira juga tetap pakai Vandroid S5J+ selama berada di Miami, Florida, AS untuk mengikuti perhelatan Miss Universe 2015.

Vandroid S5J+ memang diklaim paling cocok dibawa pergi-pergi. Seri dengan model superthin (cuma 7 mm!) dan back metal body ini punya performa hebat. Ia dibekali OS Kitkat 4.4 yang makin mendukung kegiatan saat traveling. Berukuran 5” IPS, Vandroid S5J+ nyaman mau dioperasikan pakai dua atau satu tangan aja.

Nah, yang bikin dag-dig-dug saat perjalanan tuh biasanya kehabisan baterai (karena keseringan dipake jeprat-jepret ambil gambar). Jangan khawatir kalau pakai Vandroid S5J+. Ia dipacu prosesor Quad Core 1,3 GHz yang powerful tapi hemat energi.

Gimana kameranya? Kita bisa mengabadikan tiap momen perjalanan pakai dual kamera. Yang belakang dibekali resolusi 8 MP dengan banyak fitur pendukung. Misalnya Smile Detection (hey, nggak perlu teriak ‘Cheese’ lagi, cukup senyum aja dia bisa motret sendiri!), Panorama Shoot, HDR Capturing, dan -penting banget nih- Photo Editing. Kita juga bisa leluasa motret di segala situasi karena dilengkapi flash. “Kamera depan berkekuatan 2 MP. Ini produk yang kami yakini menjadi travel companion paling sip buat segala usia. Termasuk anak-anak karena mudah dioperasikan,” ujar Yakobus Jacobs, Product Manager Advan Digital.

Mau tahu apa lagi fitur unggulan smartphone asli buatan dalam negeri ini? Catet ya.

– Draw Down to Open Camera. Kalau layar lagi mati, buka kamera cukup dengan menyentuh layar ke arah bawah. Ini memudahkan kita menangkap gambar secepat-cepatnya sehingga nggak bakal ada momen berharga yang lolos begitu aja.

– Draw Right or Left to Switch Songs. Geser saja layarnya ke kanan atau kiri untuk mengganti lagu, meski dalam keadaan mati. Ini sangat membantu kita mengusir bosan saat menunggu pesawat delay.

– Voice Camera. Selfie dengan background pemandangan indah atau makanan lokal yang lezat nggak mungkin kita lewatkan. Nah, tinggal pose dan bilang “capture” atau “cheese”, kamera akan otomatis motret sendiri. Klik!

– Double Knock to Wake. Ketuk aja dua kali, layar mati pasti langsung hidup menuju Homescreen.

– Wireless Display. Bisa disambungin ke TV untuk lihat foto-foto, video, dan apapun yang tersimpan. Dia sekaligus juga bisa difungsikan sebagai remote control TV.

Sekarang, berapa sih harga gadget ini? Hanya Rp 1.399.000, jauh di bawah produk serupa buatan luar. “Vandroid S5J+ juga dilengkapi dual slot SIM card dengan koneksi 3,5G. Jadi bisa internetan dengan kecepatan maksimal. Melalui browser bawaan, kalian bisa membuka 16 tab sekaligus lengkap dengan offline reading. Murah banget kan?” ujar Yakobus.

 

HAFIDA INDRAWATI

FOTO: HAFIDA INDRAWATI

 

Share to :


Leave A Comment