Ayo Berwisata via Indonesia.travel

 

Musim liburan, ingin jalan-jalan? Superkids, ada banyak pilihan tujuan wisata. Tapi, Indonesia selalu bisa memberikan keragaman paket wisata yang tak ada bandingnya. Apa benar? Ya, begitu beragam sehingga tiada bandingnya. Karena itu, agar kau tidak kebingungan memilih, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) meluncurkan situs resmi pariwisata Indonesia, Indonesia.travel.

Ingin tahu? Klik saja di Indonesia.travel, dan kau akan mendapatkan begitu banyak informasi tentang berbagai produk wisata, perjalanan, dan paket terkait. Tampilan situs ini modern dan dinamis. Ini bisa memudahkan kau mendapat informasi seputar pariwisata Indonesia dan bisa membagi pengalaman seputar traveling.

Wajah Indonesia.travel ini minimalis tapi modern. Permainan warna dan gambar-gambar menarik mendominasi perwajahan situs yang sudah dirancang sejak 2006 ini. Di masa mendatang, situs ini dilengkapi foto virtual 360 derajat dari sejumlah destinasi pariwisata misalnya Candi Borobudur, Danau Sentarum, Gunung Bromo, Wakatobi, dan lain-lain. Nantinya juga akan ada video streaming. Hebat, kan?

Launching Indonesia.travel dilakukan di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Kemenparekraf, Jalan Merdeka Barat, Jakarta, pada 20 Desember 2012. Untuk memeriahkannya, ada atraksi dari Galeri Angklung Mang Udjo. Acara juga diisi testimoni para pelaku pariwisata terkait isi Indonesia.travel. Beberapa komunitas traveling dan para travel blogger juga hadir. Antara lain; Backpacker Info, Indonesia Travellers, KeluaRumah, Lostpacker, Dua Ransel, Paling Indonesia, Pergi Dulu, Kaskus Indonesian Traveler, Traveltroopers dan Tukang Jalan.

“Yang menarik di sini ada halaman khusus kontributor atau komunitas. Jadi orang bisa sharing foto, sharing trip atau rencana perjalanan di situs Indonesia.travel,” ujar Kepala Subdit Komunikasi Media Elektronik Digital Kemenparekraf, Ratna Suranti, yang juga Pimpro Indonesia.travel. “Kami coba merangkul netizen untuk membantu pemasaran pariwisata
Indonesia,” terang Dirjen Pengembangan Destinasi Pariwisata Kemenparekraf, Firmansyah Rahim.

Nah, Superkids, kau juga bisa berbagi tulisan dan gambar perjalanan wisatamu di Indonesia.travel. Hal yang sama juga bisa kau lakukan dengan berbagi tulisan dan gambar ke Superkids Indonesia.

INDAH

FOTO: INDAH

Share to :


Leave A Comment