Penghargaan Jababeka untuk Anak Kreatif

 

Itu terlihat dalam acara ‘Kids Talent’ di Marketing Gallery, Hollywood Plaza, Movieland, Kota Jababeka, pekan lalu. Mereka memberi penghargaan terhadap prestasi anak, terutama dalam bidang seni. 133 peserta dari 10 sekolah bergantian tampil memamerkan kekompakan bernyanyi dan menari.

 

Jumlah anak yang berminat tampil sebenarnya jauh lebih banyak. Panitia terpaksa membatasi karena keterbatasan waktu. “Kami mengapresiasi prestasi dan kreativitas anak. Semoga kegiatan ini dapat lebih memacu mereka untuk berkarya mengukir prestasi,” harap Lilis Nuraeni, GB Club Jababeka Residence Manager.

 

Selain menampilkan keahlian murid-murid sekolah dasar, anak-anak juga dihibur pertunjukan akrobat dan pantomin. Di tempat yang sama berlangsung pula talk show bersama Aurelia Prinisha Madjid, penulis novel, ‘The Lifetime of an Early TeenageGirl’. Aurelia juga salah satu anak Indonesia yang berprestasi. Dia mendapat penghargaan dari Kedutaan Besar Amerika Serikat sebagai anak Indonesia pertama yang menulis novel dalam bahasa Inggris.

 

Acara ini diharapkan dapat lebih mempererat komunikasi antar sekolah di kawasan Kota Jababeka dan Cikarang. Termasuk hubungan antara sesama wali murid tingkat Pra Sekolah, TK maupun SD. Kawasan Kota Jababeka sendiri telah dilengkapi beragam pusat pendidikan formal dan non-formal bertaraf nasional sampai internasional.

 

AKLI

FOTO: JABABEKA

Share to :


Leave A Comment