Flying Fox, Aman Kok buat Anak-Anak

Datang ke arena outbound, banyak olahraga petualangan seru yang bisa Superkids coba. Flying fox alias zip-line, misalnya. Olahraga ini bakal menjadi salah satu kegiatan seru yang bisa dilakukan dalam Superkids Leadership Camp 2017 di The Highland Park, Bogor, 15-17 Desember 2017. Kalau masih khawatir, apakah meluncur dengan seutas tali begini aman, ada beberapa hal yang bisa Superkids perhatiin, biar lebih yakin ber-flying fox.

 

Dermaga yang Kokoh. Karena mainnya di alam, arena flying fox sering kali memanfaatkan pohon sebagai dermaga tempat memulai dan mengakhiri permainan. Selama pohon yang dipakai memiliki batang yang besar dan kuat, meluncur di sana masih aman-aman aja. Perhatiin juga, ya. Kalau pohonnya tumbuh di tanah miring, kemungkinan untuk tumbang atau roboh, ada. Jadi, pohonnya harus di tanah datar. Idealnya sih, dermaga untuk start maupun finish didesain khusus dari besi atau baja dengan konstruksi yang kuat.

 

Dua Lintasan Tali. Ada dua lintasan tali terpasang untuk bermain. Lintasan pertama adalah tali baja utama, sementara satunya lagi berfungsi sebagai pengaman. Dua-duanya terhubung kuat di badan Superkids. Kenapa harus pakai dua tali untuk menjamin keamanan? Kalau tali utama putus atau terlepas saat pemain berseluncur (duh, jangan sampai yaaa), tali kedua bakal menahan badan Superkids biar nggak jatuh tergelincir, dan tetap bergantung kuat. Tali pengaman ini terpasang di samping atau atas pemain.

 

Pakai Alat Pelindung. Meski jarak flying fox mungkin hanya beberapa meter, atau bahkan dilakukan di dalam ruangan, pemain tetap wajib pakai perlengkapan keamanan. Yang paling utama adalah sit harness atau full body harness, dan helm. Lebih baik lagi kalau menggunakan sarung tangan, biar tangan Superkids gak lecet tergesek saat berpegangan kuat nanti.

 

Dermaga yang Lapang. Dermaga terlalu sempit akan bikin pemain merasa kurang nyaman. Terutama bila antrean cukup panjang dan berdesakan. Dermaga ini bisa jadi tempat berbahaya bila diisi banyak orang dengan bobot melebihi kapasitas. Nah, dermaga flying fox biasanya punya aturan yang ketat tentang ini. Pengantre dilarang menunggu di atas maupun tangga dermaga karena bisa menggangu persiapan pemain.

 

Nah, kalau udah yakin aman, Superkids nggak perlu khawatir lagi meluncur seru dengan tali baja begini.

 

HAFIDA INDRAWATI

FOTO: PARENTMAP

Share to :


Leave A Comment