Christmas Carol oleh KBL

 

Superkids, Natal segera datang. Pohon Natal sudah terlihat, aroma kue sudah tercium, nyanyian Natal sudah mulai terdengar. Menyambut datangnya Natal, murid-murid kursus vokal Karunia Bersama Lucky (KBL) menggelar student performance bertema ‘Christmas Carol’ dalam acara ‘Sanrio Christmas – Hello Kitty in the City’ di Gandaria City Jakarta, Sabtu 8 Desember 2012.

Suasana sangat meriah ketika teman-teman dari KBL satu per satu menyanyikan lagu Natal di depan pengunjung dan orang tua mereka. Hampir semuanya tersenyum menyaksikan anak-anak bernyanyi. Pernak-pernik dan hadiah Natal, yang dijual dalam bazaar di seberang panggung, juga dikerumuni banyak pengunjung.

Puluhan lagu Natal pun terdengar; mulai ‘Santa Claus is Coming’, ‘Mary’s Boy Child’, ‘Holy Night’ sampai ‘White Chistmas’. Ini membuat suasana benar-benar mengingatkan bahwa Natal sudah dekat. Munculnya lagu ‘The First Noel’ dan ‘Jinggle Bells’ membuat semua orang bergembira.

Ariel Alvaro Yuwono, salah satu murid KBL, mengaku sangat menyukai suasana itu. “Aku sangat senang bisa bernyanyi, apa lagi disaksikan banyak orang seperti ini. Cita-citaku memang ingin menjadi penyanyi terkenal,” ungkap siswa Deutsch International Schule (DIS) itu. “Selain bisa dilihat banyak orang, menyanyi bisa menghibur orang lain.”

Para murid kursus vokal ini berasal dari KBL Intercon, KBL Kelapa Gading, KBL Permata, KBL Taman Anggrek dan KBL Palem. Pada acara pementasan ada pula penyerahan hasil sumbangan buku dari tim Superkids Indonesia (SKI).

INDAH
FOTO: INDAH

 

Share to :


Leave A Comment