Popcorn Sehat Buatan Sendiri

 

Cara manual ternyata masih bisa dipakai untuk mendapatkan semangkuk popcorn renyah hangat. Memang sih, prosesnya nggak otomatis tekan-tombol-langsung-jadi. Tapi, metode ini lebih seru, hemat listrik, gampang dan hasilnya sama enak dengan popcorn yang biasa kita beli, atau bikin pakai microwave Bunda. Sssttt.. bisa juga jadi hidangan untuk teman-teman yang main ke rumah!

 

Bahan-Bahan

Jagung popcorn

Mentega atau minyak

 

Cara Buat

  1. Siapkan panci antilengket dengan tutup kaca transparan (biar bisa ngintip kalau popcorn-nya jadi). Panaskan dengan api kecil.
  2. Lelehkan mentega atau teteskan sedikit minyak. Masukkan jagung secukupnya sampai bagian dasar panci tertutupi.
  3. Tutup rapat. Biarkan api tetap kecil.
  4. Kalau dengar suara letusan dan melihat butiran jagung mulai melompat-lompat, jangan buka tutup panci. Angkat panci, goyangkan sedikit ke kiri-kanan biar matangnya rata. Letakkan lagi di kompor.
  5. Tunggu sampai suara berisik itu perlahan hilang. Kalau cuma terdengar 1-2 letusan, matikan kompor dan angkat pancinya.
  6. Mau rasa manis? Tambahkan gula dan goyangkan panci perlahan untuk meratakan. Ini juga cara yang sama kalau ingin menambahkan rasa lainnya, seperti asin atau keju.
  7. Selesai. Sajikan.

 

 

Tips

Kalau banyak butiran jagung nggak meletus, itu karena minyak/menteganya kurang, jagungnya kebanyakan, atau apinya kekecilan.

 

 

HAFIDA INDRAWATI

FOTO: PHOTOS

Share to :


Leave A Comment