Belanja Buku Murah di Kampoeng Ilmu

Kamu penggila buku, Superkids? Mampir deh ke Jl Semarang di Surabaya. Di hampir sepanjang jalan ini berderet penjual buku, komik, majalah dan tabloid, bekas maupun baru. Harganya murah dan masih bisa ditawar!

 

Di jalan yang sama, di ujung sebelah selatan, ada satu kawasan bernama Kampoeng Ilmu. Luasnya sekitar 2.500 m2 dan diisi puluhan kios pedagang buku. Di tempat ini juga ada gazebo yang disulap menjadi tempat nongkrong santai bernama Kafe Gotong Royong, kolam renang anak, taman bermain kecil, musala, perpustakaan, ruang serbaguna dan area parkir yang luas. So pasti tempat ini jauh lebih nyaman dibanding pilih-pilih buku di kios pinggir jalan.

Di Kampoeng Ilmu, kita tinggal parkir kendaraan (oh, itu tugas ayah dan bunda, ya), lalu jalan kaki dari kios ke kios. Kita juga nggak perlu kaget diklaksonin kendaraan lewat yang merasa terganggu oleh gerombolan pembeli buku di pinggir jalan. Asal tahu aja, Jl Semarang ini lumayan ramai lho karena dekat pintu keluar/masuk Stasiun Pasar Turi yang sibuk.

Buku apa yang dijual di Kampoeng Ilmu? Apa aja ada. Baru maupun lama, asli maupun bajakan (fuih, jangan beli bajakan deh..), hard cover maupun soft cover, berbahasa Indonesia, Inggris, Belanda, Jerman, Spanyol, Jepang, Tiongkok sampai Rusia. Temanya pun lengkap, dari bacaan anak-anak, tentang kesehatan, sejarah, sains, parenting, humor, sastra, atlas, kamus, sampai buku pelajaran.

Jangan kaget kalau ketemu buku serial detektif “Lima Sekawan”, “Si Badung jadi Pengawas”, “Malory Towers” dan karya-karya legendaris Enid Blyton lain dengan sampul berbeda dari yang kita punya sekarang. Buku-buku itu mungkin edisi terbitan pertama yang dirilis jauh sebelum kita lahir, dengan sampul jadul yang kini sudah  berganti. Buku lama yang sudah nggak diterbitkan lagi biasanya justru ada di sini.

Banyak juga buku-buku baru yang masih tersegel rapi dijual. Harganya bisa 60 persen lebih murah dari harga toko yang tercantum di sana. Buku bekas tentu lebih murah lagi. Satu buku cerita lama serial “Tini” bisa dibawa pulang dengan harga Rp 5.000. Yang baru antara Rp 10.000 – Rp 15.000, tergantung kemampuanmu menawar dengan pedagang.

Hasyim, pemilik dua kios yang khusus menjual komik, punya sekitar 70.000 koleksi dengan ratusan judul. Ia mendapatkannya dari persewaan komik yang tutup. Satu buku komik dijual seharga Rp 3.000 saja. “Sehari bisa dapat sekitar Rp 1.000.000. Kapan hari ada kolektor komik dari Malang yang memborong sampai Rp 10.000.000,” terang Hasyim.

Kawasan wisata buku yang diresmikan 7 April 2008 ini benar-benar surganya para penikmat buku!

 

Kampoeng Ilmu, Wisata Pendidikan dan Buku Murah

Jl Semarang 33, Surabaya

 

HAFIDA INDRAWATI

FOTO: HAFIDA INDRAWATI

Share to :


Leave A Comment