Tempat Pesta Outdoor buat Ultah Superkids

Banyak pilihan tempat buat ngadain pesta ulang tahun Superkids. Mulai rumah, sekolah, restoran, panti asuhan, sampai ballroom hotel berbintang. Tapi kalau mau pestanya lebih hore dan berkesan, kenapa nggak di playground aja? Beberapa taman bermain outdoor di Jakarta ini,  bisa banget dicoba. Mereka punya paket perayaan ultah untuk adik balita maupun anak-anak.

 

Club Kembang. Ini sebenarnya bagian dari Sekolah Kembang (preschool sampai primary) di tempat yang sama. Makanya, Club Kembang hanya buka saat weekend karena sehari-hari dipakai buat tempat bermain anak sekolahan. Beda dengan sekolahnya, Club Kembang adalah arena bernain yang boleh diakses siapa aja dan nggak mengikat. Superkids bakal menikmati quality time bareng Supermom dan Superdad di sini, karena konsep kegiatannya memang melibatkan interaksi anak dengan orangtua. Asyiknya lagi nih, Superkids bebas membuat apapun yang Superkids mau, nggak boleh dilarang-larang. Papa-mama akan diarahin buat ngikutin, berkolaborasi dengan Superkids tanpa mendikte. Misalnya membuat sabun, merajut, nyablon kaos, dan lain-lain. Karya yang dibuat, boleh kok dibawa pulang. Gitu juga kalau ngerayain ultah di sana. Superkids bisa ngundang teman sebanyak 10 sampai 50 orang, dan bebas pingin pilih aktivitas arts and crafts apa. Mau memahat? Melukis? Memasak? Atau, justru olahraga seperti yoga? Bisa! Hasilnya pun boleh dibawa pulang. Suasana pesta dijamin menyenangkan karena Club Kembang asri banget dan udaranya bersih.

Club Kembang, Jl Kemang II No 1 (belakang Aksara & Casa), Kemang, Jakarta Selatan

Operational Hours: Sabtu-Minggu pukul 10.00-18.00

 

Kidspace. Nyarinya gampang. Tempat ini berdiri di seberang Masjid Pondok Indah, Jakarta. Kidspace punya banyak fasilitas permainan seru untuk Superkids, yang meng-combine undur edukasi dengan hiburan. Superkids pasti betah seharian di sini karena semua game dirancang buat menggali kreativitas, mengasah imajinasi, dan memancing rasa ingin tahu. Wahana Playdium-nya unik, dengan arena bermain dibagi enam, yaitu Aquadium, Imagination Blocks, Sandium, Totspots, Climber, dan Exploratium. Superkids yang pingin pesta ultahnya diadain di Kidspace, silakan pilih tema sesuai yang diidamkan selama ini. Color Party diisi aktivitas bermain di Playdium selama 50 menit, dilanjutin Craft Activity berupa melukis kaos atau keramik selama 30 menit. Semua udah ada pemandu khusus kok dari Party Entertainer Kidspace. Tiap anak juga bisa bawa pulang hasil karyanya. Mau yang ada unsur sainsnya? Pilih dong Scie Party. Setelah main di Playdium selama 30 menit, tamu-tamu bakal diajak ikut Science Show selama 50 menit bareng Nutty Professor dari Fun Science. Atau, mau yang main sepuasnya lalu tiup lilin aja? Itu dikemas dalam Tic Tac Party Paket berdurasi 90 menit. Tapi yang paling favorit sih Hip-Hip Party. Teman-teman Superkids bakal diajak bermain bebas selama 50 menit di Playdium, dilanjutin aktivitas Obstacles Games yang menantang di ruang serbaguna Boombaroom.

Kidspace

Jl Sultan Iskandar Muda No 7, Arteri Pondok Indah Jakarta, Telp (021) 7238755, 7238756

E-mail: info@kidspace.co.id, Twitter @kidspacejakarta, FB kidspace Jakarta

Operational Hours: Setiap hari pukul 09.00-17.00

 

The Playground. Taman bermain outdoor bergaya Western ini berada di dalam kawasan perumahan. Suasananya rindang, bersih, dan penuh warna. The Playground memakai standar keamanan internasional untuk semua fasilitas permainan. Biar di luar ruangan, Superkids nggak bakal kepanasan kok. Areanya dipayungi kanopi raksasa yang bakal ngelindungi Superkids dari sengatan matahari. Nggak perlu takut kotor berbecek-becek pula karena arena The Playground dialasi karpet tebal yang anti-slip biar gak kepeleset. Permainannya mulai ayunan, seluncuran, jungkat-jungkit, basah-basahan, sampai flying fox sepanjang 25 meter. Superkids yang mau pestain ulang tahun di sini dibatasi cuma ngundang 35 teman, sesuai kapasitas arena pesta. Maklum aja, The Playground berada di tengah kawasan pemukiman. Jadi, kalau terlalu berisik, repot juga tuh karena bisa dikomplain sama warga. Selain itu, The Playground juga punya banyak banget member anak-anak yang rajin mampir ke sana setiap sore.

The Playground, Jl Kemang Dalam III B, Jakarta Selatan, Telp 021-7196962, Email the.playground@gmail.com

Operational Hours; Setiap hari pukul 08.00-18.00

 

Playparq. Mau bikin pesta outdoor atau indoor, semua bisa diwujudkan di Playparq. Di luar, Superkids bakal aktif bermain Flying Fox (ada Baby Flying Fox buat adik kecil), Mini Wall Climbing, meluncur di Castle Super Sliding, meloncat di Bungee Trampoline, dan main air di wahana Pirates Ship Waterplay with Water Canon Zone. Sedangkan arena indoor yang dingin lebih cocok buat dimainin anak balita. Misalnya ada wahana Mini Carousel, Mini Trampoline, Ball Pool, Sliding, dan sebagainya. Playparq juga dilengkapi lounge yang nyediain menu ala Indonesia, China, dan Barat. Ngerayain ulang tahun Superkids di sini pakai sistem buffet dengan minimum undangan 30 orang. Urusan makanan, dekorasi, goodie bag dan sebagainya bisa Superkids pasrahin pada tim Playparq aja. Khusus cabang Playparq di Epicentrum Walk, acara cuma bisa digelar dalam ruangan karena lokasinya emang di dalam gedung. Tempatnya diapit pusat perkantoran dan berdekatan dengan puluhan tower apartemen. Meski begitu, suasana Playparq didesain sealami mungkin, biar Superkids tetap merasa seolah berada di taman terbuka.

Playparq

Jl Kemang Timur Raya No 72, Kemang, Jakarta, Telp 021 7195333

Jl Bintaro Taman Barat Kav 10, Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta, Telp (021) 7356333

Epicentrum Walk lantai 1, Kompleks Rasuna Epicentrum, Jl HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta, Telp (021) 2991-2332

Operational Hours: Rabu-Senin pukul 10.00-18.00, Selasa pukul 14.00-18.00

 

HAFIDA INDRAWATI

FOTO: CLUB KEMBANG

Share to :


Leave A Comment