Yuk Nge-Dance

Siapa nih yang hobby menari? Apalagi sekarang ini mulai demam aplikasi TikTok yang membuat Superkids menjadi asik menggoyangkan tubuh mengikuti irama yang sedang hits di aplikasi tersebut. Selain seru ternyata menari sejak usia dini itu banyak sekali manfaatnya lho Superkids. Baik tari modern maupun tari tradisional sama-sama di percaya memberikan dampak positif bagi tumbuh kembang Superkids.

 

Menurut dr. Peter Lovatt, pendiri Dance Psychology Lab di University of Hertfordshire, Inggris, melakukan dance banyak manfaatnya untuk memperbaiki kebugaran fisik. Diantaranya meningkatkan kesehatan paru-paru dan jantung, mengencangkan dan memperkuat massa otot, memperkuat tulang dan mempertahankan berat badan. Sedangkan dari sisi perkembangan psikis, menari juga akan membuat Superkids menjadi lebih disiplin, meningkatkan daya fokus, mengembangkan kepercayaan diri serta memudahkan Superkids dalam bergaul.

 

Nah bagi Superkids yang ingin secara professional menekuni dunia dance, Superkids dapat bergabung ke sekolah atau sanggar tari yang sesuai dengan minat. Bahkan meskipun dalam kondisi pandemic seperti ini, beberapa sekolah dance masih tetap membuka kelas secara daring. Berikut beberapa referensi sekolah dance bagi Superkids di Jakarta yang telah Superkids Indonesia susun;

 

  1. KBL INTERCON

Ruko Taman Kebon Jeruk Blok A No. 15-16, Intercon Kebon Jeruk

Tel. (021) 530 4981

Email: marketing@kblintercon.com

www.kblintercon.com | www.kbl.co.id

Tari yang diajarkan: Modern Danace, Hip Hop, RnB

 

  1. GENECELA DANCE CENTRE

Taman Kedoya Sport Club Lt. 2

Jl. Kedoya Palma Raya Blok FC No. 1, Taman Kedoya Baru – Jakarta Barat

Tel.  08111 432 244/   021 – 581.7729 ( Tina / Kedoya )

Email : gdc@genecela.com/ genecela@gmail.com

http://www.genecela.com/

Tari yang diajarkan: Classical Ballet, Modern Jazz Dance, Tap Dance, Hip Hop-Street Funk, Latin Dance, Salsa Dance

 

  1. FOREVER DANCE CENTER

Jl. Pulomas Timur 2 No. 116, Jakarta Timur

Tel. 021-47866342, 081296420360

http://foreverdancecenter.com/

Tari yang diajarkan: hip hop, K-pop dance, hingga breakdance.

 

  1. KENDALI MANIK

Jl. Pintu 2 TMII No.45 Jakarta Timur

Telepon / SMS/ : 0856 4812 0028 (Setya) atau 0812 2601 6497 (Ana)/ whatsapp : 0856 4812 0028

Email: kendali.manik@gmail.com

http://sanggartari.com/

Tari yang diajarkan: Tradisional Dance (Bali, Betawi, Jawa Tengah, Jawa Barat, Kalimantan Timur, Papua, Sulawesi, Sumatra, Yogyakarta)

 

  1. SANGGAR TARI BALI BULUNGAN

Jl. Bulungan Blok C No. 1 Jakarta Selatan 12720 DKI Jakarta

Phone: 0818128029

http://www.sanggartaribalibulungan.com/

Tari yang diajarkan: Tari Tradisional Bali

 

 

Yuk Nge-Dance Superkids! (Afiqka Yoe/ Image: iStock)

Share to :


Leave A Comment