Tempat Latihan Taekwondo di Bogor

Taekwondo adalah seni bela diri asal Korea yang dipertandingkan dalam Olimpiade. Gerakannya berpusat pada kaki dan tangan. Menggabungkan teknik bela diri, olahraga, perkelahian, juga hiburan, taekwondo dijamin aman untuk Superkids pelajari. Olahraga ini menerapkan prinsip kehati-hatian dan keselamatan. Lihat aja pertandingannya. Atlet taekwondo wajib kan pakai pelindung kepala maupun kaki? Nah, buat Superkids yang tertarik mempelajari taekwondo, ada beberapa dojang alias tempat latihan untuk anak di kawasan Bogor.

 

Taekwondo Modus Club. Ini dia salah satu klub taekwondo tertua di Indonesia. Pada 1968, pemegang sabuk hitam Dan V taekwondo bernama Maurits Dominggos datang dari Belanda ke Indonesia. Dia membuka Jakarta Tae Kwon Do Club di Jakarta, cikal bakal berdirinya Taekwondo Modus Club. Tahun 1975, Sabeum Nim Maurits Dominggos mengembangkan perguruan ini dengan membuka Indonesia Modus Club di Bogor. Modus sendiri merupakan singkatan nama Maurits Dominggos. Sekarang, dengan brand Taekwondo Modus Club, pusat pelatihan taekwondo ini tersebar di berbagai kota di Indonesia.

Taekwondo Modus Club

Jl Pemuda No 2, Bogor

Jl Pondok Rumput No 9, Kebonpedes, Bogor

Telp 0251-8352833, 0852-1523-9901, 0857-1095-7371

 

ASCI Taekwondo Khalifah Club. Banyak jenis olahraga yang bisa Superkids pelajari di Active Sport Center Indonesia (ASCI). Mulai renang, panah, taekwondo, sampai berkuda. ASCI Taekwondo Khalifah Club dilatih para atlet taekwondo berprestasi, termasuk Cepi Firmansyah yang meraih medali perunggu pada SEA Games 2003. Klub ini bukan hanya mementingkan pelatihan fisik Superkids, melainkan juga membina segi rohani. ASCI Taekwondo Khalifah Club punya ritual berdoa sebelum memulai sesi latihan. Tertarik bergabung? Superkids bisa kok mendaftar secara online lewat website.

ASCI Taekwondo Khalifah Club

Kompleks Ruko Pemukiman Bukit Az Zikra

Jl Sahkoya No 18, Sentul, Bogor

Telp 021-2931-1031/ 0811-1-877-377

 

Everest Taekwondo Academy. Nama tempat latihan ini melejit saat dinobatkan sebagai juara umum ketiga Delta Open ke-5 Tingkat Nasional tahun 2015. Salah satu atlet andalannya Adrian Kaiser Hakiki Potu juga mendapat predikat Atlet Terbaik di ajang yang sama.

Everest Taekwondo Academy

Jl Tegar Beriman, Tengah, Cibinong, Bogor

Telp 021-8790311

 

Buara Taekwondo Club Metro Jaya Group. Berdiri sejak 2003, Buara Taekwondo Club Metro Jaya Group sudah berhasil ngumpulin 215 medali. Para pelatihnya kini eksis di berbagai kegiatan taekwondo tingkat nasional. Nama Buara sendiri merupakan singkatan dari Bumi Mutiara, jalan tempat dojang ini berdiri.

Buara Taekwondo Club Metro Jaya Group.

Jl Bumi Mutiara, Bekasi Selatan, Jawa Barat

Telp 021-82403786

 

KPM Focus Taekwondo Kota Bogor. Taekwondo KPM Focus adalah gabungan antara lembaga KPM (klinik pendidikan MIPA) dan unit latihan Focus. Penggabungan antara KPM dan Focus dimulai tanggal 8 November 2014. Kalau KMP Focus ini unit latihannya memang banyak banget Superkids, ada di 13 tempat yang tersebar di seluruh Bogor. Tempat latihan taekwondo yang satu ini juga nggak kalah berprestasi. Baru aja tanggal 18 hingga 20 Februari 2016 kemarin, KMP Focus menyumbang 4 Medali Emas, 2 Medali Perak, dan 1 Medali Perunggu dalam kejuaraan tingkat provinsi sebagai perwakilan kota Bogor.

KPM Focus Taekwondo Kota Bogor.

Alamat: Jl. Raya Laladon RT. 004/006  Ciomas. Bogor

Telp 0251-863 0026 / 0813-1922-8210

 

SYIFA RAMDINA

FOTO: SYIFA RAMDINA

Share to :


Leave A Comment