Mengenal Pahlawan Nasional

Siapa pahlawan idolamu Superkids? Banyak jasa dan hasil perjuangan dari para pahlawan  yang bisa kita nikmati.

Mengenal para pahlawan kurang lengkap bila kita hanya bisa menyebutkan nama, tanpa mengetahui kisah perjuangannya. Karena kisah perjuangan mereka, baik itu kisah tragis kekecewaan karena diperlakukan tidak adil atau mungkin kisah manis di balik hasil usaha perjuangan, sangatlah menarik untuk dipelajari, Superkids!

Tentunya kisah-kisah yang sarat dengan pelajaran moral itu tak kalah hebat dengan kisah para pahlawan super di film-film, dan dapat menjadi panutan agar kita bisa menjadi orang yang sehebat mereka. Buku yang menarik dan layak dimiliki, Mengenal Pahlawan Nasional Jilid 1 terbitan Esensi, Erlangga Group.

Saat membaca buku ini kita diajak berpetualang mengikuti kisah-kisah nyata perjuangan yang terjadi di tanah air. Dengan terselip fakta-fakta menarik dari masing-masing tokoh. Kisah mereka disajikan dengan lugas dan sederhana.

Lewat perjalanan sejarah ini, kita akan terhanyut pada perjuangan para pahlawan yang tidak mengenakan topeng atau pun berkekuatan super. Namun, tangguh dalam perjuangan kebenaran.

 

Judul Buku                        : Mengenal Pahlawan Nasional 1

Pengarang                         : Dina Alfiyanti

Editor                                  : Alwi Kosasih

Jumlah Halaman            : 166

Penerbit                             : Esensi, Erlangga Group, Jl. H. Baping Raya No 100, Ciracas, Jakarta 13740

 

NURUL L. IRFAN

DESAIN GAMBAR: CAECILIA SANDY

 

Share to :


Leave A Comment