Ultra School Sport Day Meriahkan Chifest 2016

Ratusan atlet cilik berpartisipasi dalam Ultra School Sport Day (USSD), 16-17 April 2016. Lomba berlangsung sportif di SD Islam Cikal Harapan 1 di kawasan BSD (Bumi Serpong Damai), Tangerang Selatan. USSD makin meriah karena dirangkaikan dengan acara tahunan Cikal Harapan Festival (Chifest) 2016, yang rutin digelar sejak 2014.

 

Pelaksanaannya bahkan menarik perhatian Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany. Beliau menyempatkan hadir menyaksikan upacara pembukaan USSD di Chifest 2016, yang didukung PT Ultrajaya Milk Industry Tbk bekerjasama dengan Superkids Indonesia, ini. “Saya sangat mengapresiasi kegiatan-kegiatan positif untuk anak Indonesia,” kata Ibu Airin dalam sambutannya, sebelum memukul bedug pertanda dimulainya acara.

 

Diikuti tidak kurang 40 sekolah, USSD melombakan tiga cabang olahraga yang banyak disukai Superkids. Yaitu mini soccer, karate, dan pencak silat. Peserta bela diri karate dan pencak silat bertarung secara per orangan. Sementara tim mini soccer masing-masing beranggotakan 10 orang, termasuk pemain cadangan.

 

Kepala Sekolah SD Islam Cikal Harapan 1 Ervi Fitri Susari SAg berharap, kegiatan USSD dan Chifest 2016 bisa menumbuhkan jiwa sportivitas di kalangan anak-anak Indonesia. Optimisme yang sama dirasakan M Basri, mantan pemain sepak bola nasional Indonesia, yang kini melatih beberapa klub sepak bola di Indonesia. Basri turut hadir menyaksikan penampilan pesepakbola cilik berbakat yang berkompetisi di ajang USSD. Mini soccer kategori U8 dimenangkan tim SD Al Fath, kategori U10 oleh tim SD At Taqwa, dan kategori U11 oleh tim SDN Rawa Buntu 1.

 

Sementara itu, USSD dan Chifest 2016 juga dimeriahkan Milk Everyday Challenge (MEC), School Best Project, serta seminar parenting bersama Kak Seto Mulyadi. MEC adalah tantangan meminum susu segar Ultra Milk selama 21 hari. Caranya, selama minum susu tersebut, peserta menggunting logo Ultra Milk di bagian samping kemasan 200 dan 200 ml. Gambar lalu ditempel ke reward book Ultra Milk dan dibawa ke acara USSD. Total ada 20 pemenang hiburan dan tiga pemenang utama yang membawa pulang instant camera dan USB.

 

Sementara SBP menantang kreativitas tim sekolah untuk mendaur ulang kotak kemasan Ultra Milk menjadi kreasi bertema My City In the Future dan Our Superschool. Karya tim SD Islam Al-Azhar BSD berlabel “My Sustainable City” berhasil memikat para juri.

 

Untuk Superparent, kehadiran Kak Seto membahas “Smart Parents in Digital Area” cukup menjadi magnet. Para Supermom antusias mengikuti seminar ini sampai usai. Kak Seto memaparkan, anak-anak sebagai generasi yang unggul tidak akan tumbuh dengan sendirinya. Mereka sungguh memerlukan lingkungan yang memungkinkan potensi mereka dapat tumbuh optimal. Di situlah peran penting Superparent sangat dibutuhkan, apalagi di era digital sekarang. “Dampak teknologi multimedia sangat tergantung pada penggunanya. Kunci utama untuk menyeimbangkan efek positif dan negatif dari teknologi multimedia terhadap perkembangan anak adalah dengan bimbingan yang tepat dan komunikasi efektif antara orang tua dan anak,” pesan Kak Seto.

 

Dalam seminar tersebut, Brand Manager PT Ultrajaya Kak Maria Fransisca tampil berbagi informasi tentang pentingnya mengonsumsi susu untuk Superkids usia sekolah. Tak hanya sebagai pelopor, PT Ultrajaya pun unggul sebagai produsen susu segar alami. Ultra Milk merupakan susu segar alami berkualitas tinggi dengan berbagai kebaikan seluruh kandungan nutrisi di dalamnya. Mulai protein, karbohidrat, vitamin, serta berbagai macam mineral seperti kalsium, magnesium, dan fosfor. “Nutrisinya seimbang, jadi baik diminum sehari-hari oleh keluarga Indonesia, terutama anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan,” terang Kak Maria.

 

HAFIDA INDRAWATI

FOTO: SENJA TIARFADINDA

Share to :


Leave A Comment