Apa Itu Novel Coronavirus (2019-nCoV)?

Kalau mendengar soal penyakit, pasti membayangkannya saja sudah tidak mau, ya, Superkids? Tapi, Superkids pasti sudah tahu, kan, berita tentang Novel Coronavirus yang sekarang lagi sering dibicarakan orang-orang dan televisi bahkan social media? Tapi, sebenarnya, apa, sih, Novel Coronavirus itu?

 

Jadi, Coronavirus (CoV) itu sebenarnya adalah keluarga besar dari virus yang bisa menyebabkan penyakit, mulai dari flu biasa sampai penyakit yang lebih parah. Pertama kali penyakit ini ditemukan pada manusia (HCoV) pada tahun 1960, Superkids. Lalu, kenapa, ya, virusnya dinamakan Corona? Arti “Corona” dalam bahasa Latin punya arti “halo” atau “mahkota”.

 

Penularan penyakit ini sama seperti virus yang menyebabkan flu lainnya, dari bersin, batuk, atau sentuhan dari yang terkena penyakit flu.

 

7 Januari 2020 kemarin, pemerintah Tiongkok, mengatakan adanya jenis coronavirus baru yang dinamai Novel Coronavirus (2019-nCoV).

 

Apa gejala dari coronavirus?

Superkids, orang yang terkena virus ini bisa menunjukkan gejala yang berbeda. Tapi, umumnya gejala awal yang muncul adalah batuk, bersin, demam, sakit kepala, sakit tenggorokan.

 

Bagaimana, sih, cara virus ini menyebar?

Sebenarnya cara penyebaran virus ini belum diteliti lebih dalam lagi, tapi hal ini dipercaya dikeluarkan dari sistem pernapasan, Superkids. Tetapi, ada beberapa hal yang dianggap jadi cara penyebarannya, yaitu:

  1. Lewat sentuhan atau ketika berjabat tangan dengan orang yang terinfeksi
  2. Menyentuh kotoran
  3. Lewat udara, bersin atau batuk (tidak menutup mulut)
  4. Menyentuh benda atau hal lain yang terdapat virus, lalu menyentuh hidung, mulut, atau mata.

 

Lalu, bagaimana cara pencegahannya?

Source: Kemenkes
  1. Lebih sering mencuci tangan pakai sabun
  2. Bersihkan barang yang sering Superkids sentuh
  3. Hindari menyentuh hidung atau mulut kalau tangan masih kotor
  4. Tutup mulut Superkids ketika bersin atau batuk dengan tisu, sehabis itu langsung cuci tangan, ya!
  5. Hindari bersentuhan dengan orang yang sakit.
  6. Hindari menyentuh burung atau hewan (karena virus ini bisa menyebar dengan luas)
  7. Rajin berolahraga
  8. Istirahat yang cukup
  9. Perbanyak makan buah dan sayur.

 

 

 

 

Karena sekarang Superkids sudah tahu tentang penyakit ini, yuk, mulai jaga kesehatan kita dengan melakukan pencegahan-pencegahan seperti yang sudah dijelaskan di atas. Jangan lupa beri tahu teman dan keluarga Superkids juga tentang cara pencegahannya, ya! (Debby/ Image: Shutterstock)

Share to :


Leave A Comment