Tetap Semangat Berolahraga Di Tengah Pandemi

Tepat di hari ini, tanggal 9 September 2020 Indonesia memperingati Hari Olah Raga Nasional (Haornas) yang ke-37. Melalui akun tiwtter resmi Kementrian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) menyampaikan peringatan Haornas tahun ini tetap diresmikan meskipun Indonesia masih belum lepas dari pandemi Covid-19. Tahun ini mengusung tiga tema utama, yaitu: sport science, sport tourism dan sport industry. Hal ini merupakan misi Kemenpora RI untuk kembali menggalakkan kecintaan akan olahraga pada masyarakat  dalam menghadapi masa pandemi seperti saat ini.

 

Sejarah Hari Olah Raga Nasional

Peringatan Haornas pertama kali diresmikan oleh Presiden Kedua RI, Soeharto pada 9 September 1983 bersamaan dengan diresmikannya pemugaran Stadion Sriwedari di Surakarta yang merupakan stadion pertama kita. Pemilihan tanggal 9 September juga tidak lepas dari peringatan penyelenggaraan Pekan Olah Raga Nasional (PON) Pertama pada tahun 1948 yang juga diselenggarakan di Surakarta.

 

Tetap Berolahraga Di Saat Pandemi

Seperti yang selalu disampaikan oleh Pemerintah, khususnya Bapak Presiden kita saat ini, Bapak Joko Widodo, Bahwa di tengah pandemi seperti saat ini, selalu menjaga kesehatan diri dengan mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan serta selalu berolahraga. Banyak jenis olahraga yang dapat Superkids dan keluarga lakukan bersama. Untuk olahraga ringan, Superkids dapat melakukan workout, yoga, jogging atau bersepeda santai. Atau justru Superkids tertantang untuk berolahraga yang mengeluarkan banyak keringat seperti futsal, basket, baseball dan masih banyak lagi. Olahraga memang sangat dianjurkan tetapi Superkids tetap harus mengikuti protokol kesehatan yang ada ya.

 

Tips Berolahraga Di Saat Pandemi

  1. Jika berolahraga di luar rumah, tetap gunakan masker, pakaian lengan panjang dan bawa hand sanitizer
  2. Tentukan lokasi dan waktu yang aman untuk berolahraga. Sebaiknya hindari lokasi yang menimbulkan adanya keramaian
  3. Selalu menggunakan perlengkapan kebutuhan sendiri dan tidak saling bertukar pemakaian. Seperti botol minum, handuk serta masker

 

Tetap sehat ya Supekids, Selamat Hari Olah Raga Nasional. (Afiqka Yoe/ Image: iStock)

Share to :


Leave A Comment